Featured Post

Tips Seputar Rumah Tahan Gempa

Teknologi rumah tahan gempa cepat bangun

Teknologi yang biasa dikembangkan oleh berbagai pihak sebagai solusi rumah cepat bangun, biasa dibuat dari konstruksi sederhana dengan jenis bahan struktur konstruksi ringan dan penutup atap dan dinding yang ringan pula. Struktur penyangga rumah sederhana cepat bangun bisa dibuat dari rangka besi, kayu, maupun bambu. Pada prinsipnya rancangan tersebut dapat mempertahankan kekakuan struktur serta memiliki fleksibilitas untuk bergerak bersama gempa, serta mempertahankan penutup atap dan dinding pada tempatnya dengan sedikit kerusakan.

Dibawah ini terdapat leaflet pedoman praktis pembangunan rumah kayu tahan gempa yang dibuat oleh Departemen Pekerjaan Umum. Klik untuk memperbesar.

Tips untuk menata furniture dan aksesori rumah agar tetap ditempatnya saat gempa terjadi (tidak pecah atau tersebar kemana-mana):

  • Gunakan sekrup yang dapat digunakan untuk melekatkan benda-benda seperti lemari, rak buku dan sebagainya ke dinding
  • Gunakan sekrup untuk meletakkan benda-benda seperti monitor komputer, lampu meja dan sebagainya pada meja
  • Gunakan pengunci pada laci-laci agar saat gempa tidak keluar dan membahayakan penghuni
  • Pastikan bahwa benda-benda tergantung, seperti lampu gantung, chandelier, kipas dibawah plafon, dan sebagainya tergantung dan tertancap dengan baik pada struktur yang kuat
  • Gunakan safety film atau lapisan pengaman kaca untuk melapisi kaca jendela dan pintu sehingga pecahan kaca dapat ditahan oleh lapisan ini

Teknologi bangunan konvensional; bangunan batu-bata dengan struktur beton bertulang


Struktur bangunan konvensional tahan gempa rekomendasi Dept PU


1.konsep dasar hunian tahan gempa? seperti apa? bisa dijelaskan bagaimana tahapan membuat dan konstruksinya?

Konsep hunian tahan gempa adalah bangunan yang dapat bertahan dari keruntuhan akibat getaran gempa, serta memiliki fleksibilitas untuk meredam getaran. Prinsipnya pada dasarnya ada dua: kekakuan struktur dan fleksibilitas peredaman.

Prinsip Kekakuan struktur rumah menjadikan struktur lebih solid terhadap goncangan. Terbukti, bahwa struktur kaku seperti beton bertulang bila dibuat dengan baik dapat meredam getaran gempa dengan baik. Hal ini berarti memperhatikan sungguh-sungguh struktur yang dibuat pada saat pembangunan agar dapat lebih kuat dan lebih kaku. Kekakuan struktur dapat menghindarkan kemungkinan bangunan runtuh saat gempa terjadi. Kolom-kolom dan balok pengikat harus kuat dan ditopang oleh pondasi yang baik pula.

Prinsip Fleksibilitas: Adanya kemungkinan struktur bangunan dapat bergerak dalam skala kecil, misalnya dengan menggunakan prinsip hubungan roll pada tumpuan-tumpuan beban. Yang dimaksud hubungan tumpuan roll adalah jenis hubungan pembebanan yang dapat bergerak dalam skala kecil untuk meredam getaran. Ini adalah salah satu contoh saja.

Prinsip penggunaan bahan material yang ringan dan 'kenyal': yaitu menggunakan bahan-bahan material ringan yang tidak lebih membahayakan bila runtuh, dan lebih ringan sehingga tidak sangat membebani struktur yang ada. Contohnya struktur kayu yang dapat menerima perpindahan hubungan antar kayu dalam skala gempa sedang.

Prinsip massa yang terpisah-pisah: yaitu memecah bangunan dalam beberapa bagian struktur yang lebih kecil, sehingga struktur ini tidak terlalu besar, terlalu panjang karena bila terkena gempa harus meredam getaran lebih besar. (Gambar lihat di http://www.pu.go.id/publik/bencana/gempa/gempa%20tsunami4.htm)


Rumah tipe 36 tahan gempa rekomendasi Dept PU


2. bagaimana fondasinya? bahan dari apa? lantas apa bahan dinding yang cocok? jika pakai batu bata, bagaimana cara merancangnya agar tahan gempa? bisa dijelaskan secara mendetail?

Sistem pondasi yang ada saat ini yaitu pondasi tradisional dengan bahan batu kali harus diperhatikan dengan baik; antara lain diusahakan memiliki kemampuan meredam getaran dengan memberikan celah untuk bergerak pada hubungan antara pondasi dengan sloof, pondasi dengan kolom. Cara ini juga bisa didukung dengan memberikan bahan seperti pecahan kaca diantara pondasi dan sloof.

Untuk dinding, sebenarnya dinding rumah2 tradisional banyak yang sudah sesuai untuk menghadapi gempa, antara lain dinding dari bahan bambu maupun tanaman lainnya. Dinding semacam ini dapat menerima getaran gempa dengan sangat baik. Bahkan rumah-rumah joglo kuno dapat bertahan dengan baik saat gempa.

Untuk kondisi dewasa ini, bahan seperti lembaran komposit (misalnya dinding Hebel), gypsum dan bahan ringan lainnya dapat dengan baik bertahan saat gempa karena ringan dan kuatnya. Selain itu kondisi bahan lembaran solid ini dapat digabungkan dengan fleksibilitas penyambungan dengan kolom-kolom untuk meredam getaran.

Jika memakai batu bata, usahakan agar terdapat penguatan lebih banyak dengan menggunakan kolom-kolom praktis sebagai pengaku. Jangan pernah meletakkan beban atap langsung pada dinding bata. Dinding bata juga perlu untuk diberi angkur pada kolom setiap jarak susunan 8 bata. Dinding bata yang diberi angkur dapat bertahan lebih baik saat gempa karena ditahan oleh kolom dan tidak ambruk.

3. soal atap bagaimana? pakai jenis atap apa yang paling baik untuk menahan atau mengantisipasi gempa? bagaimana merancangnya?

Jenis atap yang ringan menggunakan kayu dapat dimaksimalkan ketika menghadapi gempa dengan membuat angkur pada ring balok, dimana angkur ini diberi celah untuk bergerak dengan sistem hubungan roll. Jenis atap yang cukup baik adalah atap yang ringan, menggunakan penutup atap ringan seperti lembaran komposit, namun bahan ini kurang diminati karena secara tampilan kurang bagus dibandingkan penutup atap genteng.

4. jika menggunakan beton, langkah apa yang mesti ditempuh untuk merancang agar jika gempat efeknya tidak terlalu besar, misalnya ambruk dan kena penghuni?

Beton harus diperkuat agar tidak mudah ambruk, secara keseluruhan, kolom dan balok beton menyangga keseluruhan bangunan, karenanya bila struktur ini tidak kuat menahan gempa, maka keseluruhan bangunan juga tidak kuat. Usahakan untuk membagi bangunan dalam beberapa kelompok struktur, misalnya menggunakan prinsip dilatasi (pemisahan struktur) antara satu massa dengan massa bangunan lain. Contohnya; memisahkan area ruang keluarga dengan area kamar-kamar secara struktural (meskipun secara organisasi ruang tetap menyatu). Seperti di http://www.pu.go.id/publik/bencana/gempa/gempa%20tsunami4.htm gambar yang atas.

5. bagaimana jika rumah bahannya/isinya terbuat dari kayu/triplek? apakah di kawasan ibukota bangunan itu cocok? lantas atapnya dari jerami, alang-alang? apakah bangunan seperti ini yg justru tahan gempa & tak mengancam penghuni rumah?

Bangunan dengan bahan tripleks kurang disarankan, karena mudahnya terbakar. Bahan ringan lain yang dapat disarankan sebagai pengganti adalah gypsum atau dinding komposit. Untuk kawasan ibukota, bahan-bahan tersebut secara estetis dapat diterima lebih baik. Bangunan yang atapnya dari alang2 atau jerami dapat diterima bila memang konsep bangunannya tradisional, atau memang dari awalnya tradisional, serta gaya hidup penghuninya sesuai untuk rumah tinggal tradisional (misalnya karena perawatan yang lebih banyak dibandingkan bahan atap modern). Bangunan seperti ini, digabungkan dengan cara-cara membangun tradisional seperti menggunakan kolom bambu, malah sangat baik bertahan dalam kondisi gempa.


Pedoman teknis dan struktur rumah sederhana tahan gempa, rekomendasi Dept PU


6. soal interior? apakah rancangan interior juga mempengaruhi rumah tahan gempa? atau apakah interior yang sederhana bisa mempermudah penghuni untuk evakuasi jika terjadi gempa? atau bagaimana baiknya interior untuk rumah dgn konsep tahan gempa?

Rancangan interior sebaiknya disesuaikan bila kita concern terhadap masalah gempa ini. Pilihlah jenis furniture yang ringan dan tidak menghalangi saat dibutuhkan evakuasi gempa.

7. kemudian kualitas bahannya apa saja yang baik? mulai dari bahan fondasi, dinding sampai atap? misalnya, jika dinding beton ato batu bata, untuk atap cocoknya seperti apa, dll?

Pada dasarnya bahan-bahan bangunan yang ada saat ini dapat ditingkatkan lagi mutunya dalam menghadapi gempa, serta diperlukan inovasi dalam pengadaan material baru yang dapat menunjang keamanan saat gempa, seperti konstruksi yang ringan, fleksibel dan kuat. Yang paling penting diperhatikan melihat tren saat ini adalah; membuat bangunan dengan cara membangun yang lebih baik, seperti memperkuat dinding dengan angkur, kolom-kolom praktis, dan sebagainya.

8. lantas soal ongkos membangun rumah tahan gempa? bisa dijelaskan secara rinci, untuk apa saja uang yang harus dikeluarkan?

Ongkos membangun rumah tahan gempa secara relatif tidak banyak berbeda dengan rumah yang ada saat ini, hanya kualitas sambungan, joint antar pembebanan, jenis material yang mendukung (ringan, kuat dan fleksibel) dapat diperbanyak dan diaplikasikan dalam bangunan. Malahan saat ini terdapat material-material baru fabrikasi yang secara struktural telah teruji melalui laboratorium dan memiliki kualitas lebih baik daripada material konvensional.

Pada dasarnya yang perlu dilakukan adalah meningkatkan kualitas rancangan dan bangunan terhadap gempa melalui cara-cara membangun dan jenis material. Uang yang dikeluarkan tentunya untuk membeli material-material tersebut :)

Source: http://www.astudio.id.or.id/artikel64rumah-tahan-gempa.htm

Desain Kosko (Kos-kosan toko) dengan Sketch Up

Sketch up merupakan program yang uenak tenan (di pangan aja mas, he3x), karena kita dapat mengoperasikan perintah-perintah di sketch up dengan cara yang guampang banget, wis gratis... mudah lagi pengoperasiannya, sip.. tenan, anda bisa membuat objek dibawah ini hanya dengan hitungan menit, nek anda pengen download programnya dan ingin tutorial belajar sketch up, anda bisa mendownload programnya dan belajar di blog iki (lihat artikel sebelumnya),
Gambar dibawah ini salah satu dari model kosko (kos-kosan toko) yang dibuat dengan sketch up tapi belum di render!!, sakjane raming toko karo kos-kosan tok, tapi ada warnet, laundry, wartel, fotocopy, toko, pokokmen komplit..(gak sekalian lapangan bal-balan mas, he3x), aku juga bingung.. kata yang punya sih gitu, mau dibuat multi usaha, luas tanahnya 500 m2.

Desain_toko_dan_kos-kosan

Tutorial Cara Membuat Shortkey di Sketch Up

Di dalam mengoperasikan perintah pada program komputer, khususnya pada program-program yang digunakan oleh Wong Sipil karo Arsitek (seperti program AutoCAD, 3DS MAx, Sketch Up dan lain-lain) akan terasa lama jika kita menggunakan cara manual, ada cara lebih cepat untuk anda mengoperasikan perintah program-program tersebut yakni dengan menggunakan shortkey. 

Shortkey adalah sebuah perintah menggunakan keyoard yang hanya dengan menekan tombol tertentu pada keyboard, sebuah perintah sudah bisa di operasikan. Kalo sebelumnya saya menampilan shortkey pada program AutoCAD dan 3 DS Max, maka pada kesempatan ini, tak tampilkan tutorial cara membuat shortkey pada program Sketch Up Pada program Sketch Up, shortkey dapat dibuat sesuai dengan keinginan kita, misal mau melakukan perintah line, kita bisa membuat dengan huruf L, atau mau melakukan perintah move kita bisa membuat dengan huruf M, dan seterusnya..( Line dan Move kalo gak salah udah otomatis terbuat, coba yang lain ok) 

Download Gratis Sketch Up 7 dan Sketch Up 7 Pro

Setelah kemarin tak posting tutorial sketch up sketchy classic, sekarang tak informasikan kepada panjenengan sedanten, bahwasanya, Telah dirilis oleh Google versi terbaru Sketch Up yaitu Sketch Up 7 dan Sketch Up 7 Pro, ayo cepetan download.. iseh new, baru, Anyar, panas, Hot, kemebul, Anget, Kincling, Gress, Mengkilap...... (opo meneh yo?..., he3x)

Download_Gratis_Sketch_Up_7

Download Sketch Up 7
Download Sketch Up 7 Pro

Tips Mencerminkan/Mirror Objek Text pada AutoCAD

Ketika anda mencerminkan objek teks di AutoCAD mesti objek teks tersebut juga akan ikut tercerminkan, sehingga hasilnya gak karu-karuan, alias amburadul dan semrawut gak jelas, contohnya seperti gambar ning ngisor iki

tutorial_autocad


nah pada artikel saiki, tak kasih tahu bagaimana mencerminkan objek text, agar text tersebut tidak ikut tercerminkan, ikuti tips tutorial AutoCAD berikut ini

1. Ketik pada menu commad (dibawah) mirrtext lalu enter

tutorial_autocad


2. ketik angka 0 pada menu command, lalu enter

3. Rampung deh... , sekarang silahkan anda mencerminkan objek text, maka objek text tersebut tidak ikut tercerminkan...

di blog ini juga ada tips dan tutorial yang lain seperti tips interior desain, tutorial SAP, tutorial 3ds max dan masih okeh lagi

Desain Lemari Minimalis

Desain_Lemari_Minimalis.jpg, furniture_miimalist.jpg


Sek jenenge desain minimalis adalah desain yang tidak kokean neko2, simpel, sederhana baik dari bentuk, pola, dan warna, ditambah juga tidak makan tempat...( nek ra salah,he3x) contoh diatas, adalah salah satu contoh dari sekian buanyak desain minimalis, pada kesempatan ini tak beri contoh desain minimalis pada lemari furniture, monggo silahkan di nikmati.. nek jenengan mau lihat contoh desain yang lain seperti desain masjid, desain car rental, desain interior warnet dan lain2, delok artikel sebelumnya, ok? sip.....

Tutorial Sketchy Classic pada Sketch up

Menanggapi saran dan masukan dari pengunjung blog yang tercinta (ciye., seneng... ngomong opo koe...) agar blog iki menampilkan tutorial sketch up, maka pada kesempatan ini tak tampilkan tutorial sketch up yaitu bagaimana cara menjadikan tampilan pada objek menjadi seperti tampilan gambar tangan atau disebut juga Sketchy Classic Sketc Up, (contone koyo gambar ning ngisor iki) Selamat mengikuti..

sketchy_classic_sketchup.jpg,sketchup_tutorial.jpg


1. Dibawah ini adalah wajah asli objek tersebut

sketchy_classic_sketchup.jpg,sketchup_tutorial.jpg


2. Pilih menu window terus pilih style
sketchy_classic_sketchup.jpg,sketchup_tutorial.jpg


3.Akan tampil dialog box style, lalu pilih sketchy edge

sketchy_classic_sketchup.jpg,sketchup_tutorial.jpg


4.Lalu pilih Sketchy Classic Sketchup

sketchy_classic_sketchup.jpg,sketchup_tutorial.jpg


5.Jika benar akan tampil, tampilan dibawah ini...

sketchy_classic_sketchup.jpg,sketchup_tutorial.jpg


neng kene juga ada tutorial-tutorial yang lain, seperti tips render pencahayaan pake vray, merubah interface menjadi hitam, merubah objek 2D menjadi 3D dan masih okeh lagi.. monggo silahkan di sedot ilmunya mas... ,semoga bermanfaat...., o iya ucapan terimakasih kepada sangguru.com yang telah memberikan cd gratis pada diriku.. he3x..

Desain Interior Stand Pameran di GOR UNY Jogja

Pada artikel kali ini, tak tampilkan sebuah desain interior dari stand pameran yang didesain di GOR UNY jogja, btw anda pernah kejogja? (belum mas.., waduh.. hari gini belum pernah kejogja, ngopo wae mas neng ngomah, angkrem po..?, he3x) GOR UNY terletak di sebelah barat kampus UNY, dan terletak di sebelah timur kampus UGM, jenengan mbok jalan2 kejogja gitu lo.. biar tahu akan nyamannya jogja, he3x...
monggo silahkan di delok2, semoga dapat menjadi inspirasi bagi anda yang mau mendesain interior stand pameran...

Desain_nterior _Stand_Pameran.jpg

o iya disini juga ada desain interior yang lain seperti desain interior warnet aisa net, desain interior warnet pada ruangan yang kecil, desain masjid, dan lain-lain...

Cara Mengaktifkan Vray pada 3Ds Max

Program 3ds max Memiliki beberapa program pendukung yang dapat menambah kualitas hasil render menjadi lebih nyata seperti foto, salah satu dari program pendukung tersebut adalah vray, nek anda menggunakan versi demo, biasanya pas anda mau ngerender tanggale harus di undurkan terlebih dahulu karena sudah kadaluarsa, walaupun ada juga versi demo yang tidak perlu mengundurkan tanggal, tapi sebaiknya anda menggunakan versi yang bukan demo, di internet buanyak buangeti situs yang menyediakan download gratis vray, di artikel2 yang lalu juga sudah tak informasikan kepada panjenengan sedanten, dimana kita bisa download vray, baca artikel sebelumnya ok?, pada artikel kali ini tak ajari bagaimana mengaktifkan program vray di komputer koe2 kabeh... (yang udah tahu caranya, menengo wae, yang belum tahu, lanjut mas..he3x)

1. Tekan F10 atau pilih menu Rendering - Render

Cara_Mengaktifkan_Vray.jpg

2. Buka Roolout Assign Renderer, lalu pilih vray

Cara_Mengaktifkan_Vray.jpg

o iya, disini juga ada tutorial-tutorial 3ds max yang lain, seperti tips render pencahayaan pake vray, merubah interface menjadi hitam, merubah objek 2D menjadi 3D dan masih okeh lagi.. monggo silahkan di sedot ilmunya mas... he3x semoga bermanfaat....

Tutorial Menambahkan Diameter Tulangan Pada SAP

Ketika ada membuat sebuah kolom beton yang memiliki tulangan berdiameter 13, 19, dan 22 mili meter, maka SAP tidak menyediakan tulangan berdiameter tersebut, lalu bagaimanakah cara menambah diameter tulangan tersebut agar masuk di data base SAP, ikuti tutorial berikut

1. Ubah Satuan ke mm

Tutorial_SAP.jpg


2. Pilih menu Preference - Reinforcement Bar Size

Tutorial_SAP.jpg


3. Masukan Diameter Baru, Luas dan nama tulangannya

Tutorial_SAP.jpg

Begitulah kira-kira cara menambahkan tulangan pada SAP..
O iya disini juga ada tutorial yang lain, seperti menghitung berat struktur tiap lantai, merubah peraturan di SAP menjadi SNI dan lain2, semoga bermanfaat..

Tips Dalam Mendesain Interior dan Kesalahan dalam Mendesainnya

Untuk artikel kali ini, tak tampilke Tips Dalam Mendesain Interior dan Kesalahan-Kesalahan dalam Mendesainnya, artikel ini merupakan artikel yang pernah di tampilkan di blognya mas aria seorang arsitek dan perencana, soale artikele uapik buangeti.. sangat penting bagi koe2 semua yang akan mendesain interior, dan artikel ini sambil tak gunakan untuk belajar aku dewe he3x....., moggo silahkan di nikmati....

Tips_Dalam_Mendesain_Interior.jpg



Berikut ini adalah beberapa kesalahan yang biasa dilakukan pada saat menata/mendesain interior, mulai dari pemilihan furniture yang tidak fit (terlalu besar atau sebaliknya), sampai dengan dekorasi yang terlalu difokuskan pada decorating trend curve. Perlu diingat bahwa trend dekorasi adalah sesuatu yang terjadi secara berulang, pilihlah trend dekorasi yang paling anda sukai, buatlah rencana, dan ikuti rencana anda secara bijak. Sehingga anda tidak perlu menghamburkan uang terlalu banyak pada bagian-bagian yang sebenarnya tidak perlu.

1. Memilih Furniture Yang Tidak Fit

Sebagian besar orang tidak akan memakai pakaian dalam yang berukuran terlalu longgar atau jaket kulit yang terlalu sempit bukan? jadi mengapa anda memilih furniture yang tidak muat di kamar anda? Sebelum anda pergi ke toko untuk membeli furniture, apakah furniture tersebut adalah barang baru atau bekas, sebaiknya anda mengukur ruang tempat furniture tersebut nantinya akan diletakkan. Jika furniture yang akan anda beli adalah console table, pikirkan dimana anda akan meletakkan mejanya, dimana anda akan menulis atau membaca, dsb. Buang jauh-jauh godaan tentang membeli meja atau sofa yang terlalu besar, hindari berpikir bahwa anda bisa menempatkannya di sudut ruangan jika tidak sesuai. Write down the measurements and stick to it..

Membeli perabot yang ukurannya kekecilan juga adalah hal yang tidak baik, jangan berpikir anda dapat menambahkan sesuatu/elemen untuk mengisi sisa ruang yang kosong.

Susunlah rencana yang matang, buat beberapa pertimbangan, kemuadian cari dan beli perabot yang sesuai dengan rencana yang telah anda susun sebelumnya.

2. Menggunakan Terlalu Banyak Pola dan Gambar

Misalnya anda akan mendekorasi meja dengan taplak meja, jangan membeli terlalu banyak bahan atau perlengkapan yang anda sukai sebagai bahan pembuat taplak meja, jika anda menyukai bahan tertentu, maka buatlah skala prioritas hanya pada bahan, warna, atau gambar yang paling anda sukai. Rencanakanlah sebuah skema warna, pilih pola utamanya, tambahkan motif gambar berukuran kecil sebagai pemanis, kemudian temukan atau buatlah garis kordinasi antara pola utama dengan pola pemanis (aksen). Jika anda membutuhkan bahan yang lain pilihlah bahan dengan warna-warna solid sebagai pengganti pola atau motif gambar yang lain, sehingga taplak meja yang anda buat tidak terkesan terlalu rame dengan aneka macam pola dan motif gambar.

3. Menghampar Tikar Ditengah Ruangan

Setiap unsur/elemen yang ada didalam ruangan seharusnya saling terhubung dan saling melengkapi satu sama lainnya, baik secara visibly mapun physically. Contohnya begini, bayangkan sebuah meja jati antik yang penuh dengan ukiran kemudian anda letakkan tepat persis didepan modular sofa dengan konsep desain modern kontemporer. Secara fisik kedua perabot tersebut tidak serasi bentuk dan proporsi ukurannya, dan akibat dari bentuk yang tidak serasi maka kedua perabot tersebut menjadi kurang enak untuk dipandang.. Now you got my point.

Sehelai tikar yang dihamparkan dilantai memang akan membuat seolah-olah ruangan anda lebih berwarna dan membuat kesan beberapa buah perabot/furniture saling terhubung. Akan tetapi tikar yang diletakkan dibagian tengah ruangan, jika tanpa anchor/penguat agar tidak bergeser akan membahayakan keselamatan pengguna ruangan. Tikar yang tidak dianchor akan mudah untuk bergerak, bergeser, sehingga siapapun yang melintas diatasnya bisa saja terpeleset, misalnya anak-anak yang sering berlari didalam ruangan. Manfaatkanlah kursi, meja atau sofa sebagai anchor pada tikar agar tetap stabil. Tikar seharusnya diselipkan dibawah kaki bagian depan kursi, sofa atau meja.

4. Merapatkan Seluruh Furniture Pada Dinding

Beberapa orang termasuk anda mungkin berfikir bahwa ruangan akan terlihat lebih luas jika bagian tengah ruangan tersebut terbuka, tak ada furniture ataupun perabot. Coba pikirkan hal yang sebaliknya, letakkan furniture ditengah ruangan dan tata dengan baik. Bayangkan anda mengadakan sebuah pesta dansa atau party yang diadakan ditengah ruangan, kumpulkan furniture atau perabot ditengah ruangan tersebut, jadikan perabot tersebut sebagai titik pusat ruangan, letakkan sofa dan meja dibelakangnya, sisakan space untuk bergerak diantara sofa dan tembok. Letakkan beberapa aksesoris disekitar sofa misalnya lampu hias (standing floor lamp), ini akan berguna jika anda sedang bersantai sambil membaca di sofa. Jika anda masih memiliki perabot lain yang berukuran lebih kecil, misalnya kursi antik, rak penyimpanan majalah, anda bisa meletakkan disudut-sudut ruangan, letakkan perabotan yang berukuran kecil secara menyebar. Jika dilakukan dengan baik, anda akan mendapatkan ruangan dengan penataan yang beda tetapi kondisi yang tetap lega, dan tentu saja sirkulasi udara yang baik.

5. Menyimpan Dan Mengumpulkan Semua Barang-Barang Koleksi

Apakah anda termasuk tipe orang yang selalu membeli dan mengumpulkan aksesoris, souvenir ketika berjalan-jalan keluar kota atau luar daerah? Bagi banyak orang, mengumpulkan ashtray, patung, sculpture, ukiran kayu untuk pajangan dinding, foto frame, dll ketika melakukan perjalanan keluar kota adalah hal yang menyenangkan. Tapi perlu diingat, semakin sering anda melakukannya, maka barang-barang koleksi anda pun akan makin bertambah banyak. Tentu ini akan meyulitkan anda untuk menatanya. Apabila ini terjadi pada anda, maka hal yang harus anda lakukan adalah mengumpulkan beberapa saja dari koleksi-koleksi tersebut, pilih hanya yang terbaik kemudian letakkan barang-barang tersebut pada suatu tempat. Buffet, credensa, rak dinding atau display frame dapat dipergunakan untuk mendisplay barang-barang kesayangan anda. Ingatlah satu filosofi, less is more..

6. Selera Dekorasi Yang Turun-temurun, Tak Perduli Anda Menyukainya Atau Tidak

Jika orang tua atau kakek-nenek anda menyukai selera dekorasi ala Victorian, bukan berarti anda harus mengikutinya. Jika anda menyukai aliran dekorasi tertentu atau mungkin beberapa barang/perabot yang mencerminkan sebuah aliran dekorasi, silahkan anda gunakan. Jika dirumah anda ada banyak perabot atau aksesoris sisa peninggalan orang tua anda, sementara perabot tersebut kurang anda sukai, maka silahkan anda singkirkan benda-benda tersebut. Jual kembali atau anda bisa melelangnya. Rumah dan ruangan-ruangan didalamnya harusnya mencerminkan selera dan keinginan dari pemiliknya, bukan orang tua ataupun tetangganya.

7. Meletakkan Aksesoris Bantal (Decorative Pillows/Cushion) Disemua Tempat

Setiap orang termasuk anda dapat membeli bantal (decorative pillow/cushion) dalam berbagai ukuran, bentuk, warna, bahan dan tekstur. Akan tetapi, walaupun anda dapat membeli semuanya bukan berarti itu harus anda lakukan. Bantal adalah sebuah aksesoris yang hebat untuk digunakan sebagai penambah daya tarik pada sebuah space ruangan, biasanya diletakkan pada sofa atau karpet/permadani dilantai ruangan. Tetapi bantal-bantal tersebut seharusnya punya nilai, fungsional dan bermanfaat, tidak hanya sebagai elemen dekorasi saja. Secara umum bantal biasanya diletakkan diatas sofa, disekitar permadani, dibagian belakang sandaran kursi, atau juga diatas matras pada sundeck, dsb. Meskipun bantal dapat diletakkan dibanyak tempat, perlu diingat untuk tidak menumpuknya pada bagian dimana anda akan duduk lama atau diatas tempat tidur anda. Buatlah batasan-batasan (jumlah dan penempatannya), decorative pillows should be soft, comfortable, and above all, useful.

8. Menggantung Artworks Dan Cermin Pada Ketinggian Yang Sama

Apakah anda sudah pernah mendengar atau membaca tentang aturan menggantung benda-benda seni? Aturan tersebut adalah menggantung benda seni pada ketinggian eye level, sejajar dengan pandangan mata. Aturn tersebut benar adanya dan baik saja jika ingin diikuti, tetapi anda juga pasti mengerti bahwa ketinggian setiap orang tentu berbeda-beda, maka secara logika eye level setiap orang tentu juga berbeda satu dengan yang lainnya. Atau seseorang yang tinggi 1,70 m akan lebih tinggi dibanding orang lain dengan tinggi yang sama (1,70 m) tetapi dalam posisi duduk dikursi. Gantunglah artworks atau cermin pada ketinggian yang agak berbeda, benda/aksesoris yang paling besar ukurannya pada posisi lebih tinggi, kemudian benda yang lebih kecil disekitarnya. Jadikan benda yang lebih besar sebagai vocal point atau point of interest diarea dinding tersebut.

9. Menggunakan Bola Lampu Yang Sama Terang Untuk Semua Light Fixtures

Setiap orang tentu menginginkan pencahayaan yang baik dirumahnya, cahaya yang terang baik untuk membaca, tetapi bukan berarti karena alasan tersebut lantas setiap orang harus menggunakan bola lampu dengan ukuran daya 100 watt. Perhatikanlah fungsi dari setiap ruangan, untuk ruang baca mungkin anda butuh lampu yang menghasilkan cahaya terang, tetapi untuk ruangan yang lain mungkin butuh lampu dengan cahaya yang lebih redup, untuk fungsi dan mood yang berbeda, misalnya kamar tidur. Untuk dapur misalnya, akan lebih jika anda menggunakan recessed light berukuran normal pada center side dan menempatkan beberapa buah recessed light atau down light berukuran lebih kecil pada bagian corner side dapur tersbut. Sementara dibutuhkan lampu yang terang pada work space dan computer station untuk memudahkan pekerjaan-pekerjaan yang dilakukan disana. Untuk mengontrol intensitas cahaya, gunakanlah dimmer, install dimmer tersebut bersama dengan light switch (saklar).

10. Memilih Kursi Untuk Ruang Makan Karena Tampilan, Bukan Karena Fungsinya

Choose dining room chairs to look good, not for comfort? Do not do that! Fungsi ruang makan disetiap rumah secara umum adalah tempat dimana orang-orang (anggota keluarga, teman) akan berkumpul, melakukan diskusi, bersosialisasi, dan saling berbagi kegiatan satu dengan yang lain. Dining chairs seharusnya nyaman dan pas untuk diletakkan bersama-sama dengan meja makan, kalau bisa antara kursi dan meja makan adalah satu paket, satu kesatuan baik model, warna, dan ukurannya. Dan yang paling penting adalah baik kursi maupun meja makan adalah: benda tersebut harus bisa untuk “mengundang”, mengundang orang-orang untuk selalu berada dekat pada mereka, dan memberikan rasa pada orang orang untuk tidak beranjak meninggalkan mereka. Buatlah ruang makan yang welcome, pilihlah kursi dan meja makan yang comfort, dan bersiaplah menghadapi makan malam yang nyaman dan menyenangkan.

11. Dekorasi Dengan Trend Terkini

Dekorasi dan elemen dekorasi seperti perabot atau furniture bagi kebanyakan orang merupakan investasi yang relatif mahal, sehingga tidak setiap orang dapat merubah gaya dekorasi berdasarkan kalender, maksud saya tidak setiap orang dapat melakukan proses dekorasi berdasarkan trend yang sedang digemari. Maka pilihlah aliran dekorasi anda sendiri, aliran/gaya dekorasi yang paling anda sukai dan pikirkan bagaimana merubah tampilan dekorasi interior rumah anda tanpa harus menghamburkan terlalu banyak uang yang sebenarnya tidak terlalu penting. Ada cara-cara bijak yang dapat dilakukan untuk memadukan trend-trend dekorasi tanpa harus melakukan banyak perubahan, dengan demikian anda tetap berada didalam decorating trend curve tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

Dalam beberapa hal, bahkan sebagian besar orang menganggap peraturan dibuat untuk dilanggar, rules are made to be broken.. Tapi untuk kasus ini, pilih atau buatlah aturan anda sendiri, kemudian ikuti aturan tersebut dengan bijak.

Demikianlah beberapa hal yang berkaitan dengan kesalahan-kesalahan yang biasa terjadi dalam proses mendekorasi interior ruangan dirumah, tetapi saya ingin menekankan bahwa daftar kesalahan diatas bukanlah daftar kesalahan yang absolut, sehingga anda tidak bener-benar harus mengikutinya.

www.architectaria.com

Perhitungan Tulangan Pokok dan Geser Balok dengan SAP

Dalam mendesain struktur, akan lebih cepat kalo anda menggunakan program SAP, baik untuk menghitung struktur kolom, struktur balok dan lain2, nah berikut ini tak ajari cara menghitung tulangan pokok dan geser balok menggunakan SAP : tinggal mak srut, jadi deh.. (masak hari gini masih manual, jadi ibarete anda itu wis punya mobil tapi masih pake unta, tidak... he3x...), moggo diperhatikan dengan seksama...

Perhitungan Tulangan Pokok dan Geser Balok dengan SAP
Perhitungan Tulangan Pokok dan Geser Balok dengan SAP



Tutorial 3Ds Max Merubah Objek 2D menjadi 3D

Kebanyakan para triders dalam merubah Objek 2D menjadi 3D dilakukan dengan cara perintah extrude, berikut ini tak ajari, cara lain selain extrude, cara merubah objek 2D menjadi 3D, ikuti tutorial berikut ini

Tutorial_3Ds_Max.jpg



1. Buat Objek Circle menggunakan Shape

2. Pilih objek circle tersebut, terus tekan modify


Tutorial_3Ds_Max.jpg

3. Buka Rollout Rendering

Tutorial_3Ds_Max.jpg


4. Aktifkan ceklist Enable In Renderer dan Enable In Viewport, (o iya hampir lali) tampilan dibawah ini adalah tampilan pada 3ds max 9, kalo anda menggunakan versi yang lebih rendah, ceklist yang harus diaktifkan adalah cek list renderable dan display render mesh

Tutorial_3Ds_Max.jpg


Jika anda benar akan tampil tampilan berikut ini (nek benar, nek salah yo embuh..)

Tutorial_3Ds_Max.jpg


Disini juga ada tutorial dan download gratis 3ds max yang lain seperti tips render pencahayaan pake vray, merubah interface menjadi hitam, download vray, download model 3ds vray, dan lain2

Tutorial SAP Merubah Peraturan Menjadi SNI 03-2847-2002

Salah satu program yang biasa di gunakan untuk menghitung struktur yang mana paling banyak di gunakan oleh para engineer di indonesia adalah program SAP2000, akan tetapi sayangnya program iki di buat oleh orang luar negeri, sehingga secara otomatis peraturan (code) yang terdapat di programnya juga luar negeri kuabeh, lalu bagaimanakah cara merubah menjadi peraturan indonesia yang sesuai dengan SNI 03 – 2847 – 2002, ikuti tutorial berikut…

1. pilih menu Design – Concrete Frame Design – View/revise Preference

Baca juga : Perhitungan Tulangan Pokok dan Geser dengan SAP2000



Tutorial SAP Merubah Peraturan Menjadi SNI 03-2847-2002
Tutorial SAP Merubah Peraturan Menjadi SNI 03-2847-2002

Tutorial Menambah Undo Scene pada 3 Dmax

Bagi anda-anda semua, bapak-bapak utowo ibu2, mas2 dan mb2 yang sedang belajar 3d max, berikut tak berikan tips bagaimana cara menambah undo scene pada 3 ds max, btw, anda tau ndak undo scene? mesti gak tau, iyo po ora? itu lo, toolbarnya ada di kiri atas, (lihat gambar dibawah)

tutorial_3dsmax.jpg

Undo scene adalah sebuah perintah yang berguna untuk membaleni /mengulang/membatalkan perintah yang barusan dilakukan, dan perintah tersebut bisa juga dilakukan dengan menekan tombol Ctrl + Z pada keyboard , secara default perintah undo scene ini hanya dibatasi oleh 20 pengulangan artinya anda cuma bisa mengundo sampai 20x klik saja,
untuk itu, ikuti tutorial berikut untuk tahu bagaimana cara menambahkan undo scene tsb, ok? sip...

1. Pilih menu Customize terus pilih preference

tutorial_3dsmax.jpg


2. Pada isian undo scene, ubah nilainya menjadi SK, ngerti ora koe SK (SK = sak karepmu, he3)

tutorial_3dsmax.jpg


o iya disini juga ada tutorial 3ds max yang lain seperti merubah interface 3ds max menjadi hitam, lalu tips render pencahayaan pake vray dan masih okeh lagi, lihat artikel sebelumnya